Kota Bengkulu – Masih dalam rangka melaksanakan Operasi Zebra Nala 2023, Personel Satlantas Polresta Bengkulu Polda Bengkulu siang hari kemarin Selasa (12/09) melaksanakan kegiatan patroli hunting diseputaran wilayah Kota Bengkulu.
Kapolresta Bengkulu Polda Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono melalui Kasat Lantas AKP Fery Octaviari Pratama mengatakan, dalam kegiatan tersebut, pihaknya menyampaikan imbauan kepada pengendara agar mematuhi peraturan berlalu lintas, dan melakukan teguran serta penilangan terhadap kendaraan dan pengendara melanggar.
“Selain menyampaikan himbauan kepada pengendara yang tidak menggunakan helm, dalam kesempatan ini juga kita melakukan penindakan pelanggaran berupa tilang di tempat,” tegas Kasat Lantas.
Dalam kegiatan ini, kita mengeluarkan tilang sebanyak 5 lembar kepada pengendara yang ditemukan melakukan pelanggaran pungkasnya sembari memberikan himbauan agar seluruh elemen masyarakat dapat semakin tertib saat berlalu lintas dan menjadikan keselamatan sebagai kebutuhan. (Rls)